- Klik kanan pada icon My Computer
- Dari menu pilihan yang muncul pilih properties, akan tampil System Properties
- Klik pada tab Hardware
- Klik pada tombol Device Manager, akan muncul window Device Manager
- Jika ada tanda tanya berwarna kuning dan bertanda silang merah itu artinya ada hardware yang belum berfungsi karena drivernya belum terinstall
Seperti pada contoh gambar Device Manager di atas menunjukkan ada 2 buah hardware yang drivernya belum terinstall yaitu Multimedia Controller dan Multimedia Video Controller. Jika anda sudah mempunyai file driver untuk hardware tersbut maka anda dapat menginstallnya dengan cara:
- Klik kanan pada tanda tanya
- Dari menu pilihan yang muncul klik update driver, akan muncul Hardware Update Wizard
- Pada pilihan “Can Windows connect to Windows Update …?” pilih No, lalu klik Next
- Pilih “install from a list or specific location.”, lalu klik tombol Next
- Klik tombol Browse dan pilih drive dan folder di mana lokasi file driver untuk hardware kita berada
- Klik tombol Next, Windows akan menginstall driver untuk hardware kita.
No comments:
Post a Comment